Harga Emas Tembus Rp 6,3 Juta per Mayam, Toko Mas Al-Fath Ulee Kareng Diserbu Pembeli

BERITA, EKBIS16 Dilihat

Acehupdate.net, BANDA ACEH – Harga emas terus mengalami lonjakan hingga menembus angka Rp6.100.000 per mayam untuk harga mentah dan Rp6.300.000 setelah jadi. Kenaikan tajam ini membuat Toko Mas Al-Fath di kawasan Ulee Kareng, Banda Aceh, diserbu para pembeli yang ingin berinvestasi sebelum harga semakin tinggi.

Muhammad Rizal, owner Toko Mas Al-Fath, menyampaikan bahwa antusiasme masyarakat Banda Aceh terhadap emas meningkat drastis dalam beberapa hari terakhir. “Daya beli masyarakat masih sangat tinggi, banyak yang datang membeli. Emas batangan lokal bahkan sudah habis,” ujar Rizal, Kamis (17/4/2025).

kenaikan harga emas ini dipicu oleh ketidakstabilan kondisi perdagangan global, terutama akibat memanasnya hubungan dagang antara Amerika Serikat dan China. Situasi ini mendorong banyak investor beralih ke emas sebagai aset aman, yang secara otomatis mendorong harga naik.

Toko Mas Al-Fath yang dikenal sebagai salah satu toko emas terpercaya di Banda Aceh menjadi tujuan utama warga untuk membeli emas, baik dalam bentuk perhiasan maupun emas batangan. Rizal menegaskan bahwa pihaknya terus berusaha menambah stok agar bisa memenuhi permintaan.

“Selama ini Al-Fath selalu jadi pilihan masyarakat karena harga bersaing dan pelayanan cepat. Kami akan terus berupaya menjaga kepercayaan ini, meski harga emas terus fluktuatif,” tutup Rizal.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *